Tegal Yoso 16 Desember 2020, Pukul 13.00 Bertempat di Perpusdes Selaras Desa Tegal Yoso Kecamatan Purbolinggo Kabupaten Lampung Timur Menerima Kunjungan Dari Dinas PMD Provinsi Lampung dan Tenaga Ahli Provinsi Lampung dalam Rangka Observasi Kondisi Faktual dan Potensi Desa Selaku Lokus Smart Village yang dihadiri pula oleh oleh Camat Purbolinggo, Kepala Desa Tegal Yoso, Sekretaris Desa, Kasi/Kaur, Ketua BPD, Ketua LPM, PD dan PLD Kecamatan Purbolinggo.
Smart Village Merukan Gagasan Yang Berawal dari Mimpi Seorang Ibu Wakil Gubernur Lampung, dimana Gagasan Tersebut Merupakan Pengembangan dari Program Desa Berjaya Sejak Tahun 2019 dengan tujuan menjadikan desa yang cerdas sehingga nantinya mampu mendongkrak potensi-potensi yang ada di desa itu sendiri. Sebagai Lokus Smart Village Desa yang diambil adalah Desa yang Maju Dan Berkembang. Pada kesempatan yang sama Amir Menyampaikan “Ada Empat Aspek Smart Village, Yaitu (1). Pelayanan Administrasi Digital. (2) Pengembangan Ekonomi Masyarakat Desa. (3) Pariwisata dan. (4) Kelembagaan. Dari keempat Aspek tersebut hal yang paling mendasar terdapat dalam Pelayanan Administrasi Digital, dimana pelayanan ini bertujuan mempermudah pelayanan masyarakat khusunya dalam pembuatan surat menyurat".
Seiring dengan perkembangan zaman IT maupun digitalisasi memang tidak dapat ditinggalkan, Oleh karena itu Saya berharap Kecamatan Purbolinggo dapat semakin maju dengan diawali oleh Desa Tegal Yoso, “Tutur Akih” sebagai Camat Purbolinggo.