tegalyoso.desa.id - Desa Tegal Yoso menjadi sasaran pelaksanaan penilaian desa berkinerja baik dalam penurunan stunting pada hari Selasa, (30/8/2024). Acara ini berlangsung di Ruang Perpustakaan Desa Tegal Yoso. Selaku tim penilai pada kegiatan tersebut terdiri dari Dinas Kesehatan Kabupaten Lampung Timur, PMD, BKKBN dan Tenaga Ahli Kabupaten Lampung Timur. Pada kesempatan tersebut turut hadir pula, Camat Purbolinggo, Ka Puskesmas Purbolinggo, Kepala KUA Purbolinggo, Pendamping Desa, Bidan Desa, Perangkat Desa dan Kader Kesehatan Desa Tegal Yoso.
Penilaian ini mencakup berbagai aspek, termasuk kebijakan dan program desa dalam pencegahan stunting, pelaksanaan kegiatan Posyandu, KPM, monitoring pertumbuhan anak, serta edukasi dan pemberdayaan masyarakat mengenai pentingnya gizi seimbang dan kesehatan ibu hamil.
Penilaian ini diharapkan dapat memberikan motivasi tambahan bagi Desa Tegal Yoso untuk terus meningkatkan kualitas program-program kesehatan dan canangan pencegahan stunting di tingkat desa.
Dengan pelaksanaan penilaian ini, Desa Tegal Yoso menunjukkan komitmen yang kuat dalam mendukung program nasional penurunan stunting. Sinergi antara Pemerintah Desa, Kader Kesehatan, dan masyarakat menjadi kunci keberhasilan dalam menciptakan generasi yang sehat dan berkualitas.
Tegal Yoso, menuju desa yang lebih sehat dan cerdas! [...]