tegalyoso.smartvillage.co.id (20/12/2020). Diakhir tahun 2020 ini tegal yoso giat melaksanakan persiapan-persiapan dalam menuju cita-cita menjadi desa yang smart. Hal ini dibuktikan oleh desa yang menjadi salah satu dari 30 desa lokus smartvillage ini dengan menyusun berbagai kegiatan khusus dan terbarukan meskipun penghujung tahun 2020 tinggal tersisa beberapa hari.
Saat ditemui dikantornya, Eksas Yulianto sebagai ketua Tim Percepatan Smartvillage Desa Tegal Yoso menjelaskan bahwa, “kita harus kejar dan persiapkan dari sekarang, jadi tahun depan kita tinggal action rencana apa yang telah tim susun”. Dalam pertemuan tersebut ia juga menjelaskan bahwa “ini cuma sebagai program penunjang aja buat program-program kita yang lain di tahun 2021, jadi klo penunjangnya saja sudah cantik gini, kalian harus penasaran dengan program intinya kita besok di tahun 2021”. Jelasnya sambil tertawa kecil.
Tegal yoso akan melaksanakan 3 kegiatan percepatan menuju Desa smart. Diantaranya :
1. Sosialisasi Go to Smartvillage “Penerapan Sistem Baru Pelayanan Administrasi Desa”
Kegiatan ini akan dilaksanakan pada tanggal 24 Desember 2020 dengan tujuan seluruh elemen masyarakat dapat mengetahui Sistem Pelayanan Administrasi terbarukan yang rencananya akan diterapkan mulai januari 2021

2. Diskusi dan Sharing Go to Smartvillage “Penerapan Inklusi Sosial”
Kegiatan ini akan dilaksakan pada tanggal 28 Desember 2020 dengan tujuan memaksimalkan peranan Kader Pembangunan Masyarakat (KPM) serta Perpustakaan desa dalam melakukan pendekatan dan edukasi kepada masyarakat.

3. Diskusi dan Sharing Go to Smartvillage “Peningkatan Peran Penggiat Komunitas Desa”
Kegiatan ini akan dilaksakan pada tanggal 30 Desember 2020 dengan tujuan menyatukan langkah dan tujuan dalam meningkatkan pembangunan desa melalui berbagai bidang yang komunitas atau kelompok desa kuasai.

Ketiga kegiatan dipenghujung tahun tersebut diharapkan dapat menjadi katrol yang memiliki daya ungkit tinggi untuk mengdongkrak potensi desa serta meningkatkan kemampuan desa untuk menjadi lebih baik di tahun berikutnya,
Dilain kesempatan kepala desa menyampaikan “kami mengapresiasi kinerja Tim Smartvillage yang terus berjuang untuk melakukan percepatan menuju desa smart, walaupun desa belum bisa membiayai secara maksimal karena memang belum masuk dalam APBDes, kata tim makanya program ini kita kasih judul eksklusif program atau program khusus aja pak, saya ok ok saja, tp yang jelas ini merupakan bukti bahwa kita benar-benar serius dalam mewujudkan desa yang smart di tahun depan”.
#smartvillage
#smartvillagelampung
#smartvillagelampungtimur
#tegalyosogotosmartvillage